Kamis, 26 Mei 2011

Walimahan Pelanggan Lama ku

Foto bareng saat walimahan pelanggan lama ku, Fitria Tuasikal atau yang biasa di panggil mb Pipit. Orangnya selalu ceria dan ramah dengan senyumnya yang khas. 
Setelah sekian waktu berjalan, akhirnya menemukan sang pujaan hati.
Selamat ya mba Pipit, semoga menjadi pasangan suami istri yang selalu di ridhoi Allah SWT dan cepet dapet momongan yang shalih/shalihah. InsyaAlloh. Amin..

Kamis, 19 Mei 2011

NASEHAT / WEJANGAN BAGI KITA

Assalammualaykum saudaraku..udah cukup lama ya tak jumpa..kangen juga ngutakngatik huruf. :).

Kali ini aku mau posting sedikit agak beda, tapi masih mengenai wanita..Semoga postingan ku kali ini bisa jadi renungan buat kita semua para wanita tak terkecuali, baik yang masih berstatus single atau yang sudah merit lama sekalipun..
Tapi rasanya kurang afdol kalo ini hanya di peruntukkan wanita aja, jadi sekalian aku posting yang buat para laki-laki ya..yang masih single atau yang udah jadi ayah..

Ini aku sadur dari yang tertulis di salah satu Undangan Pernikahan Pelanggan ku..

***************

 NASEHAT BAGI ISTRI

Suami yang menikahimu..
tidaklah semulia Nabi Muhammad SA,
tidaklah setakwa Nabi Ibrahim as,
pun tidaklah setabah Nabi Ayub as,
ataupun segagah Nabi Musa as,
apalagi setampan Nabi Yusuf as,
Justru suamimu hanyalah...
pria akhir zaman yang punya cita2 membangun keturunan yang shaleh.

Pernikahan mengajarkan kita kewajiban bersama..
Suami menjadi pelindung - Kamu penghuninya,
Suami adalah nakhoda kapal - Kamu navigatornya,
Suami bagaikan balita yang nakal - Kamulah penuntun kenakalannya,
Saat suami menjadi Raja - Kamu nikmati anggur singgasananya,
Ketika suami menjadi racun - Kamulah obat penawarnya,
Saat suami bertindak sebagai guru - Kamulah muridnya,
Seandainya suami lupa - Bersabarlah kamu memperingatinya...

NASEHAT BAGI SUAMI

Istri yang kamu nikahi...
tidaklah semulia Khadijah ra,
didaklah setakwa Aisyah ra,
pun tidaklah setabah Fatimah ra,
Justru istrimu hanyalah...
wanita akhir zaman yang punya cita2 menjadi istri yang shalihah

Pernikahan mengajarkan kita kewajiban bersama,
Istri menjadi tanah - Kamu langit penaungnya,
Istri ladang tanaman - Kamu pemagarnya,
Istri bagaikan anak kecil - Kamu tempat bermanjanya,
Saat istri menjadi madu - Kamu teguklah sepuasnya,
Ketika istri menjadi racun - Kamulah obat penawarnya,
Seandainya istrimu tulang yang bengkok - Berhati-hatilah kamu meluruskannya...

***************


Bagi yang sudah tau, hanya sekedar reminder aja. Bagi yang sudah nerapin dalam kehidupan nyata..alhamdulillah..Tapi bagi yang belum tau sama sekali, semoga bermanfaat..

Semoga kita semua bisa menjadi Ibu atau Ayah yang baik bagi anak dan istri/suami kita masing2..
Amin ya Rabbal Alamin..